Polda Bali – Polres Jembrana, Patroli rutin yang dilaksanakan UKL 1 Polsek Gilimanuk Polres Jembrana, disamping sasarannya pemukiman, perkantoran, pasar, jalur utama juga menyasar mesin-mesin ATM (Automatic teller mechine) yang ada di Gilimanuk wilkum Polres Jembrana.
Mesin-mesin ATM ini tersebar dibeberapa titik di wilayah Gilimanuk yang dimiliki oleh bank BRI, BNI dan BPD Bali.
Kijang 501 yang diawaki UKL 1 Gilimanuk Polres Jembrana melaksanakan pemantauan ke ATM BRI Bali. Gilimanuk yang dipimpin Perwira Pengendali (Padal) Polres Jembrana Ipda I Nyoman Wirawan dengan 3 (tiga) orang Personil minggu, (08/09/2019).
Pemantauan terhadap mesin-mesin ATM dimaksudkan untuk mencegah terjadinya pencurian/pembongkaran yang diistilahkan curat (pencurian dengan pemberatan) maupun curas (pencurian dengan kekerasan) terhadap ATM maupun nasabah yang menggunakan ATM serta kerawanan-kerawanan lain yang mungkin timbul ditempat tersebut.
“Kita tidak mau kejadian di daerah lain terjadi di wilayah Gilimanuk Polres Jembrana, walaupun saat ini pencongkelan/pencurian atau curat dan curas terhadap ATM belum terjadi, oleh karena itu kami rutin melaksanakan pemantauan dan pengecekan,” ucap (padal) Polres Jembrana Ipda I Nyoman Wirawan yang memimpin kegiatan tersebut.
Selama pemantauan terhadap mesin ATM yang ada di Gilimanuk Polres Jembrana, situasi dalam keadaan aman tidak ditemukan indikasi gangguan terhadap mesin-mesin ATM tersebut. (Polres Jembrana)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here