Polda Bali – Polres Jembrana – Polsek Melaya

Arahan Kapolsek Melaya, Komisaris Polisi I Nengah Patrem, S.H.,M.H. agar Bhabinkamtibmas tetap melakukan pemantauan dan memberikan himbauan terkait Kamtibmas dan pelaksanaan adaptasi kebiasaan baru dalam situasi pademi Covid-19.

Menyikapi hal tersebut, Bhabinkamtibmas 1 Desa Melaya, Polsek Melaya Polres Jembrana, Aiptu I Wayan Merta Wiyasa, memberikan himbauan kepada warga masyarakat di wilayah Banjar Melaya Pasar, Ds/Kec. Melaya, Kab. Jembrana, Minggu (9/8) pukul 10.15 wita.

Dalam himbaunya kepada 1 orang warga masyarakat, Aiptu Merta selaku Bhabinkamtibmas 1 Desa Melaya, menyampaikan, agar masyarakat tetap mematuhi apa yang menjadi himbauan maupun instruksi dari pemerintah tentang upaya maupun prosedur penanganan pencegahan penyebaran Virus Covid-19.
Dalam pelaksanaan adaptasi kebiasaan baru ditengah pademi Covid-19, diharapkan kepada warga masyarakat untuk dapat memahami pelaksanaannya dengan benar, dimana dalam pelaksanaannya harus tetap menjaga pola hidup bersih dan sehat, tetap menggunakan masker dan menjaga jarak, serta agar sering mencuci tangan menggunakan sabun saat akan maupun selesai beraktivitas sebagai upaya untuk terhindar serta memutus penyebaran Virus Corona.
Terkait keterlibatan berlalulintas dan keamanan dalam bermain layang-layang, juga menjadi penyampaian dari Aiptu Merta.

Herman, salah satu warga masyarakat, mengucapkan terimakasih atas himbauan dari Bhabinkamtibmas, dan akan mematuhi apa yang menjadi himbauan-himbauan pemerintah.
( Bbn 1 Ds. Mly )

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here